Aerasi

Informasi Seputar Sistem Aerasi Adalah Sebuah proses Injeksi atau Suplay Udara dalam Bak atau Kolam Ipal. Pada sistem Aerasi Air Limbah dikenal beberapa Istilah Yang sering dipergunakan Oleh setiap praktisi atau fabrikator Unnit Instalasi IPAL. Berikut Pemaparan dan informasi Lengkapnya

Estimasi waktu baca: 9 menit

Pernahkah anda mendengar sebuah istilah atau penyebutan Kata Aerasi ?

Jika Belum istilah ini sering dipakai oleh kalangan praktisi atau kontraktor yang bergerak dalam bidang pengolahan air

Hal Ini juga Berlaku pada sistem Pemurnian air bersih dan air limbah yang menggunakan sistem ini

Termasuk juga pada konsep pengolahan pada ikan air tawar dan akuarium air untuk memelihara ikan

Ada Beberapa jenis ikan yang tidak hanya dapat menggunakan media filter yang berfungsi untuk hidup ikan

Namun Aerasi juga digunakan untuk mengobati kesehatan serta menstabilkan suhu air agar cocok untuk ikan ikan mu saat memiliki akuarium

Ada dua jenis aerasi yang akan kita bahas namun pembahasan ini nantinya seputar pengolahan air limbah dan air bersih

Dalam dunia pengolahan air limbah contoh aerasi yang sering kita lihat yaitu jika IPAL atau waste water treatment plant di pabrik industri maupun Ipal Komunal menggunakan sistem pengolahan dengan Proses Biologi

Baik Untuk pengolahan Limbah Domestik Rumah Tangga maupun Industri besar proses aerasi pada pengolahan limbah cair diperlukan dalam rangka menyempurnakan Reaksi dengan bakteri aerob.

Hal ini sangat berkaitan dengan konsumsi udara yang mengandung oksigen untuk di injeksikan ke dalam air sebagai media untuk Hidup bakteri tersebut

Berikut di bawah kami paparkan selengkapnya mengenai methode aerasi yang paling sering dipergunakan

aerasi adalah
aerasi adalah

Proses Aerasi Adalah Pilar Utama Pengolahan Aerobic WWTP

Yang dimaksud dengan aerasi adalah proses penjernihan dengaan memasukkan udara ke dalam air limbah atau air bersih dengan tujuan meningkatkan nilai DO yang terkandung di dalam air maupun di atas permukaan nya

Aerasi adalah salah satu cara sederhana Untuk memberikan dampak kecukupan nilai Disolved Oksigen yang diberikan untuk air

Seperti halnya Contoh Kecil pada aerasi aquarium jika dilakukan terus menerus memiliki 2 Keuntungan yaitu ikan dapat terus hidup dan air yang dipergunakan menjadi lebih jernih

Biofil statis aerasi adalah media yang dipergunakan untuk bakteri agar dapat bertahan hidup dan berkembang biak dengan baik

Sedangkan Pada Unit Instalasi Pengolahan Air limbah Proses Reaksi Udara yang dimasukkan dalam bak aerasi dikenal dengan nama Biologi Aerobic

Cara membuat aerasi Ada Beberapa Methodhe seperti akan kami terangkan di bawah nantinya

Fungsi Dari Pemberian Instalasi Aerasi

Seperti diterangkan diatas Fungsi dari Pemberian instalasi Aerasi yaitu untuk memberikan Nilai Kecukupan Oksigen yang ada di dalam air limbah maupun air Bersih

Dengan Adanya Udara yang cukup akan menjamin kehidupan biota air termasuk Ikan dan Bakteri

Khusus Untuk pengolahan air limbah Aerasi diperlukan dalam rangka menjaga nilai MLSS Tetap terjaga

Dan hal tersebut bisa dicapai jika bakteri yang ada dalam Lumpur aktif dapat berkembang biak dengan baik.

Sedangkan Fungsi Utama nya tetap meningkatkan Kadar Udara dan Oksigen terlarut atau DO ( Disolved Oksigen ) yang ada dalam air serta Mereaksikan dengan Gas gas agar terlepas dan terbuang ke udara

Selain sebagai proses Supplay udara Konsep aerasi juga harus dapat mengaduk atau Mixing yang bagus

Tujuan Pemasangan Instalasi Aerasi

  1. Memberikan Suplay kandungan oksigen Yang cukup
  2. Memberikan Kehidupan bagi makhluk hidup di dalam air dengan Cara Diberikan Udara dengan perhitungan tertentu
  3. Proses Pengadukan mixing yang sempurna dengan bantuan Udara
  4. Mengilangkan gas gas yang berbahaya dan terkandung dalam air seperti amonia, Nitrit dan H2S
  5. Membuat kondisi Air Lebih Jernih dan Segar
  6. Menjaga Kehidupan bakteri atau Mikroba dalam sistem WWTp atau IPAL yang menggunakan proses biologi

Konsep Supplay Udara yang Banyak Digunakan

Dalam penerapan di lapangan ada berbagai methode yang dipergunakan untuk menghasilkan udara yang diperlukan dalam proses pengolahan air

Kedua sistem ini sangat banyak diterapkan di proyek IPAL pabrik maupun Kolam Ikan

Bahkan Untuk keperluan tambak udangpun aerator diperlukan untuk kehidupan udang

Berikut Cara yang sering digunakn untuk membantu proses aerasi

Air Di Udarakan

Konsep Air Di Udarakan adalah dengan cara melemparkan air ke atas atau ke udara bebas

Cara kerja aerator yaitu dengan melemparkan air ke udara bebas yang dilakukan oleh baling baling yang digerakkan oleh Motor penggerak

Baling baling atau propeler yang berada di dalam air berputar dengan kecepatan tertentu dan melempar air ke udara

Dari hasil sentuhan dengan udara inilah yanng akan mengikat oksigen di udara bebas untuk di masukkan ke dalam permukaan air kembali

Udara Di Airkan

Untuk model udara di airkan merupakan sistem kebalikan dari konsep air di udarakan

Pada model ini Mesin yang berada di permukaan air atau diatas Bak akan menyalurkan angin atau udara ke dalam air

Nah. Udara yang disalurkan kedalam air ini lah yang menyebabkan kandungan oksigen terlarut dalam air meningkat

Namun berapa kadar oksigen terlarut yang di injeksikan dalam Bak aerasi dapat dihitung besarannya dengan menggunakan waktu tinggal dan dikonversikan dengan ppm

Tendangan udara yang dimasukkan dalam air harus dapat mengaduk dengan rata hingga ke dasar bak

Sehingga Gas gas yang berbahaya di dalam air juga akan terlepas

Faktor Yang Mempengaruhi Keberhasilan Sistem Aerasi

Ada Beberapa Faktor yang mempengaruhi keberhasilan sistem atau Proses aerasi dalam sebuah instalasi Pengolahan air limbah dan air bersih

Jika ke semua faktor ini dapat ditangani dengan baik hasil nilai oksigen terlarut yang akan di dapatkan pastinya telah sesuai

Tentunya untuk mendapatkan hasil yang sesuai diperlukan perhitungan matematis yang sesuai dengan kaidah teknis Pengolahan

Berikut Beberapa faktor yang mempengaruhi Proses pengolahan berjalan sempurna

Volume Air yang akan Diolah

Jumlah Volume air yang akan diolah sangat menentukan dalam perhitungan kebutuhan oksigen

Karena semakin besar bak aerasi yang dipakai maka akan semakin besar juga kebutuhan udara yang dihasilkan

Jumlah volume bak aerasi dapat dihitung setelah nilai COD dan BOD dalam air diketahui

Tinggi Bak Aerasi

Faktor yang kedua yaitu ukuran tinggi bak aerasi yang dipergunakan sebagai proses pengolahan

semakin tinggi bak yang digunakan untuk menampung air maka pressure yang dibutuhkan oleh aerator akan semakin besar

Sedangkan jika semakin besar pressure udara yang diperlukan power motor yang digunakan juga semakin besar

Untuk ini saat perencanaan Konsep pengolahan limbah yang baik Ketinggian Tangki harus benar benar diperhitungkan dengan tepat

Kekurangan Power akan menimbulkan kurangnya supllay udara dan akan membuat alat tersebut cepat rusak.

Konsultasi dan Hubungi kami

Info Konsep Aerasi

Segera Konsultasikan Kebutuhan Instalasi Pengolahan air limbah IPAL dan Pengolahan Air Bersih WTP anda Kepada Toya Arta Sejahtera. Termasuk Mesin Mesin yang digunakan dan perhitungan yang sesuai. dengan Senang hati kami akan melayani dan Memberikan referensi Terbaik produk beserta Spesifikasi Teknis yang sesuai.

Peralatan Yang Dipergunakan Untuk Mempermudah Mesin Aerasi

Saat melakukan kerja suplay udara dalam sebuah sistem pengolahan air

Ada banyak sekali peralatan yang dipergunakan untuk menunjang proses pengadukan dan pengisian oksigen

Toya Arta Sejahtera Sebagai Pabrikan dan Kontraktor Fabrikasi Turbo jet Aerator berkomitmen akan selalu membuat produk yang terbaik asli buatan indonesia yang awet tahan lama dengan kinerja prima

Dilengkapi serta didukung teaam yang telah berpengalaman tentunya Produk yang kami hasilkan termasuk aerator berkualitas tinggi

Berikut beberapa Peralatan yang sering dipergunakan untuk keperluan sistem aerasi

Turbojet Aerator
Turbojet Aerator

Turbojet Aerator Type RJA

Merupakan sebuah mesin Pensuplay udara untuk menghasilkan kadar oksigen terlarut dalam sebuah instalasi Pengolahan air limbah dan air bersih

Dapat dipergunakan untuk berbagai macam keperluan seperti Cooler dan Pengadukan di kolam aerasi

RJA dirancang menggunakan material Stainles Stell Berkualitas tinggi sehingga memiliki sifat Antikorosif

Sangat cocok digunakan untuk air limbah dengan kandungan TSS rendah Seperti PengolahanGrey water dan Ipal Komunal Domestik Perumahan

Root Blower

Root Blower Merupakan sebuah mesin yang digunakan untuk pensuplay udara di dalam air

Untuk memberikan proses injeksi udara dalam mesin root blower terdapat baling baling yang disebut dengan loobe

Konsep Mesin root blower di design terpisah dengan motor nya

Putaran Loobe inilah yang dapat menghasilkan angin atau udara yang menagndung oksigen dimasukkan dalam air

Untuuk menunjang kelengkapan operasi alat ini diperlukan aksesoris Pembantu

6 Komponen Root Blower Untuk Proses Sistem Aerasi Air Limbah

  • Header untuk saluran pengumpul udara
  • Silencer atau cerobong untuk meredam Suara mesin Blower
  • Valve Operasi untuk mengatur laju oksigen
  • Pressure Gauge untuk mengukur tekanan udara
  • Belt untuk menggerakkan motor lewat mesin
  • Check Valve untuk menjaga aliran balik
proses aerasi
proses aerasi

Surface Aerator Type RSA

Model Surface aerator ini dirancang menggunakan pelampung berbentuk bulat

Mesin yang dipergunakan dirakit dengan sitem single shaft agar kekuatannya dapat terjaga

Untuk Perakitan nya cukup mudah sekali hanya dengan diletakkan diatas permukaan air sampai menagmbang

Dalam Instalasi Pengolahan air limbah IPAL Surface Aerator RSA cocok digunakan untuk wwtp dengan kandungan nilai TSS cukup tinggi

Pabrik kertas, WWTP Kelapa Sawit dan Ipal pabrik tekstil merupakan contoh industri yang cocok untuk menggunakan Aerator surface ini

Pilih produk Mesin Aerasi terbaik Buatan toya Arta Sejahtera Awet Presisi Bergaransi Spare part Terjamin. Bangga Produk Indonesia

Aplikasi Pemasangan Aerator Mesin Aerasi Air

Aplikasi PemasanganJenis Type AeratorRekomendasi power
Pabrik Kelapa SawitRSA10 HP – 50 HP
Pabrik KertasRSA50 HP
Ipal KomunalRJA5 HP – 10 HP
Ipal Rumah SakitRJA5 HP
WWTP kawasan industriRSA30 HP
Sewage Treatment Plant STPRJA5 HP
Alat untuk Proses Aerasi

Spesifikasi Teknis Aerator yang di Jual

FAQ

Apa Yang Dimaksud Dengan Aerasi ?

Aerasi Adalah sebuah Proses Memasukkan Aliran Udara Yang Mengandung Oksigen secara Terus Menerus dengan Tujuan untuk menciptakan kadar Oksigen Terlarut di dalam air sesuai dengan yang diharapkan sehingga Ikan atau Makhluk hidup lainnya termasuk biota air dapat hidup nyaman. Di dalam sistem pengolahan limbah aerasi merupakan sebuah proses supplay udara yang dilakukan oleh aerator untuk memberikan kelangsungan Hidup Mikroba atau bakteri untuk dapat mereduksi kandungan organik dalam Limbah cair

Apa Fungsi dari Pembangunan Instalasi Aerasi ?

Fungsi Utama yaitu sebagai mesin pensuplai udara atau oksigen agar mendapatkan kandungan disolved oksigen atau Oksigen terlarut dalam jumlah yang cukup. Selain itu Pembangunan instalasi bertujuan agar bisa menjadi pengaduk ( Mixing ) yang merata

Apa Manfaat Aerasi dalam Proses Penjernihan air ?

Manfaat Aerasi yaitu menghilangkan gas gas berbahaya yang terkandung dalam air seperti amonia, sulfida , Co2 dan lain nya dan menekan timbulnya bau yang disebabkan dari saluran pembuangan air limbah melalui pemasangan mesin aerator

Berapa Lama Proses Aerasi Yang baik ?

Untuk proses yang baik dalam bak aerasi dilakukan selama terus menerus dalam 24 jam atau dapat dibuat pengaturan berkala sehingga dapat dirancang 2 jam jalan 1 jam mati. Total operasi aerator adalah 16 jam per hari

7 komentar untuk “Aerasi Adalah Solusi Sistem Proses Sewage Treatment Plant IPAL”

  1. Pingback: Ukuran Septic Tank - Dapatkan informasi Lengkap disini

  2. Pingback: Air Limbah Industri Adalah Salah Satu Pencemaran lingkungan

  3. Pingback: Air Blower Aerator - Toya Arta Sejahtera

  4. Pingback: Mengapa Air Detergen Termasuk Limbah dan Apa Bahayanya ?

  5. Pingback: Aerasi - Proses Penjernihan Air - Toya Arta Sejahtera

  6. Pingback: Teknologi Sistem Aerasi - Toya Arta Sejahtera

  7. Pingback: aerasi sederhana - Toya Arta Sejahtera

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top